Pesona Pantai Base G Kota Jayapura Papua

Sekitar 30 menit dari Kota Jayapura terdapat tempat wisata alam menarik.

Wisata alam yang lokasinya tidak jauh dari kota ini memiliki pemandangan sangat indah.

Wisata alam ini bernama Pantai Base G dibacanya Besji ya bukannya Basege haha.

Pantai Base G (instagram.com)

Dinamakan Pantai Base G karena dulu pada masa Perang Dunia ke-2, pantai ini digunakan sebagai homebase oleh pasukan sekutu.

Huruf G yang merupakan abjad urutan ke-7 menandakan bahwa pantai ini adalah homebase ke-7.

Pemandangan hamparan pasir putih dan birunya air laut yang menyatu dengan langit akan menghipnotis Anda untuk menikmatinya berlama-lama.

Di sini juga terdapat beberapa pohon rindang untuk berteduh. Salah satunya adalah Pohon Keben yang merupakan tanaman berbentuk pohon dan memiliki kayu lunak dengan ketinggian sekitar 4 sampai 16 meter.

KLIK DI SINI UNTUK TERUS MEMBACA