Madu Hutan Apis dorsata, Madu Unggulan dari Spesies Lebah Terbaik

Madu dapat dikategorikan sebagai minuman terbaik yang didapat dari alam. Madu dapat dikonsumsi oleh semua orang dan memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Nah Sobat Forester, tahukah kamu kalau madu berkualitas dihasilkan oleh lebah Apis dorsata?

Lebah hutan Apis dorsata adalah lebah berukuran raksasa yang sangat berbahaya sengatannya. Spesies lebah madu ini hanya berkembang di kawasan subtropis dan tropis Asia dengan persebaran paling banyak di Indonesia.

Di Indonesia, spesies lebah yang satu ini banyak dijumpai di pulau yang memiliki hutan rimbun seperti Pulau Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Papua, dan Nusa Tenggara.

Lebah Apis dorsata - sumber: freepik.com

Lebah Apis dorsata dapat dikatakan sebagai jenis lebah terbaik di famili lebah karena selain mampu membuat sarang dengan hanya satu sisiran yang menggantung di dahan dan ranting pohon, lebah ini juga memiliki perilaku yang unik.

Lebah Apis dorsata sangat produktif dalam menciptakan madu, mayoritas lebah ini bersarang pada pohon tinggi atau tebing dan hanya akan bersarang pada pohon yang pernah ditempatinya.

Madu yang dihasilkan dari lebah Apis dorsata disebut sebagai madu terbaik atau madu unggulan karena karena diperoleh asli dari hutan, belum tercemar oleh pestisida dan polusi.

Namun sayangnya, kebanyakan madu jenis ini mempunyai kadar air yang relatif tinggi sehingga teksturnya lebih encer dibanding dengan jenis madu dari lebah budidaya. Jenis madu yang diproduksi adalah madu multiflora dengan rasa yang  tidak mudah ditebak, ada yang pahit ada yang manis.

KLIK DI SINI UNTUK TERUS MEMBACA