Air Terjun Kapas Biru, Parasnya Membuat Lelah Auto Minggat

Sudah ada di Lumajang tapi bingung mau main ke mana? Ada nih tempat wisata alam yang sangat cantik, namanya Air Terjun Kapas Biru. Namanya saja sudah cantik apalagi pemandangan aslinya, kan?

Air Terjun Kapas Biru (instagram.com)
Air Terjun Kapas Biru (instagram.com)

Lokasi Air Terjun Kapas Biru ada di Dusun Mulyoharjo, Desa Pronojiwo, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Meskipun lelah harus melewati jalanan yang tidak mudah tapi kalau sudah melihat paras air terjun ini pegal linu otomatis minggat deh haha. Suasananya sunyi dan hijau sehingga akan sangat cocok untuk digunakan tempat melarikan diri dari aktivitas harian yang juga melelahkan.

Air Terjun Kapas Biru, namanya cantik kan? Dinamai seperti itu karena jika dilihat dari kejauhan pinggiran air terjun tersebut berwarna biru.

Air Terjun Kapas Biru mempunyai ketinggian sekitar 100 meter, air terjun ini bertingkat 2 lho yang tingkat bawah tingginya 90 meter sedangkan tingkat atas 10 meter.

Fasilitas yang tersedia sudah lumayan lengkap nih ada tempat parkir, kamar mandi, mushola, beberapa warung makan, dan lain sebagainya.

KLIK DI SINI UNTUK TERUS MEMBACA